
Bola.net - Luke Shaw merasa kalau Manchester United mendapatkan perlakuan yang tidak adil dari publik. Ia punya anggapan kalau klubnya dikritik dengan porsi yang terlalu berlebihan, di saat ada tim lain yang juga pantas untuk disoroti.
Manchester United memang cukup akrab dengan kritikan. Mereka dikritik karena penampilannya sempat buruk, terutama pada awal musim ini. Bagaimana tidak, MU sempat terlempar hingga nyaris ke zona degradasi.
Perlahan mereka menunjukkan peningkatan, terutama saat Anthony Martial kembali dari cedera. Klub besutan Ole Gunnar Solskjaer tersebut bahkan sempat bertengger cukup lama di peringkat ke-5 klasemen Premier League.
Advertisement
Namun, mereka kembali turun hingga ke posisi delapan. Salah satu penyebabnya adalah performa yang tidak konsisten dari Harry Maguire dkk. Kerap kali, mereka gagal mendapatkan tiga poin dari laga yang seharusnya bisa dimenangkan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Shaw Kesal dengan Sikap Publik
Perjalanan Manchester United pada musim ini memang pantas untuk dikritik, namun Luke Shaw tidak bisa menerima secara lapang dada. Apalagi di saat ada klub yang dianggapnya juga tampil buruk pada sepanjang musim ini.
Klub yang dimaksud Shaw adalah Arsenal. Ya, jika dibandingkan dengan Manchester United, tim asuhan Mikel Arteta itu jelas lebih pantas untuk dikritik. Tetapi Shaw merasa kalau timnya justru lebih siring diberi komentar miring ketimbang the Gunners.
"Tanpa mengurangi rasa hormat kepada Arsenal yang merupakan klub fantastis, tetapi mereka tidak menjalani musim yang hebat dan sangat jarang disebut," ujar Shaw kepada Mirror.
"Saya merasa lucu bahwa bila itu United, semua orang bakalan mengkritik, tapi Arsenal tidak disebut sama sekali," lanjut eks penggawa Southampton tersebut.
Sadar MU Pantas Dikritik
Shaw tentu saja sadar kalau Manchester United juga pantas untuk mendapatkan kritikan. Namun ia menegaskan kalau the Red Devils sedang berupaya keras agar bisa kembali ke jalur kemenangan seperti sedia kala.
"Lihat, kami tahu kapan kami tidak bermain dengan cukup baik dan beberapa kali kami seperti itu. Kami semua tahu mengapa kami berada di sini," tambahnya.
"Kami ada di sini untuk membawa klub ini kembali ke tempatnya semula - memenangkan trofi dan menjadi penantang gelar. Dan saya sejujurnya percaya bahwa kami ada di jalan yang tepat guna melakukan itu," pungkasnya.
(Goal International)
Baca Juga:
- Bicara Finansial, Berapa Besar Kerugian Man City Usai Larangan Main di Liga Champions?
- Ada Sheffield dan MU, Ini 6 Tim yang Saling Sikut untuk Manfaatkan Hukuman Man City
- Sporting Lisbon: Kami Sukses Poroti MU untuk Transfer Bruno Fernandes
- Donny van de Beek Ogah Buru-Buru Pindah dari Ajax
- Juventus Tumbalkan Aaron Ramsey untuk Paul Pogba?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Februari 2020 23:38
AS Roma Enggan Bayar Mahal, Bagaimana Masa Depan Chris Smalling?
-
Liga Italia 15 Februari 2020 22:43
Sir Alex di Manchester United, Gian Piero Gasperini di Atalanta
-
Liga Inggris 15 Februari 2020 21:17
Masa Depan Paul Pogba, Mino Raiola Sebut Manchester United Hanya Omong Kosong
-
Liga Inggris 15 Februari 2020 20:22
-
Liga Inggris 15 Februari 2020 19:41
Nego Kontrak Baru di Arsenal Lambat, MU Berpeluang Dapatkan Bukayo Saka
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...