
Bola.net - - Manchester United akan menjamu Bournemouth pada lanjutan Premier League pekan 27 di Old Trafford. Laga ini akan menjadi kesempatan bagi bek kiri MU, Luke Shaw, untuk bisa membuktikan kualitas yang ia miliki.
Pelatih MU, Jose Mourinho telah mengkonfirmasi bahwa Shaw akan masuk dalam skuat saat berjumpa dengan Bournemouth. Sembari bergurau, menyebut bahwa jurnalis tidak perlu lagi mendatangi hotel MU untuk mengambil potret Shaw.
"Luka Shaw masuk dalam pilihan untuk besok [lawan Bournemouth] sehingga Anda [para jurnalis] tidak perlu lagi menempatkan orang di The Lowry [hotel] untuk mengambil gambar dan melihat apakah dia terpilih atau tidak," terang Mourinho.
Shaw belakangan memang mulai ditepikan oleh Mourinho. Pelatih asal Portugal meminta Shaw agar meningkatkan kemampuannya dan bekerja keras pada setiap sesi latihan. Terakhir kali pemain 21 bermain terjadi pada laga Piala FA melawan Wigan pada 29 Januari.
Menurut Mourinho, Shaw masuk dalam skuat karena ia sebelumnya absen pada laga melawan Southampton di final EFL Cup. "Dia masuk dalam daftar, jadi ini bagian dari kompensasi karena ia tidak bermain di final," terang Mourinho.
Meski sudah memastikan Shaw masuk dalam skuat, pelatih yang menjuluki dirinya The Special One ini tidak lantas memberikan posisi inti. Sama dengan yang dilakukan kepada Wayne Rooney, Mourinho masih belum memberikan jaminan Shaw akan bermain inti.
"Bukan hanya sekedar berada di bangku cadangan, seperti Wayne, dia bisa bermain atau memulai dari bangku cadangan. Dia masuk dalam pilihan kami lagi," tutup Mourinho.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Maret 2017 22:41
-
Bolatainment 3 Maret 2017 21:32
-
Liga Inggris 3 Maret 2017 18:36
-
Liga Inggris 3 Maret 2017 15:30
-
Liga Inggris 3 Maret 2017 14:50
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...