Luke Shaw: Ini Musimnya Manchester United

Luke Shaw: Ini Musimnya Manchester United
Manchester United (c) MUFC

- Bek Manchester United, Luke Shaw optimis timnya bisa memenangkan Liga Inggris musim ini. Shaw menilai timnya sudah mempersiapkan diri dengan baik sehingga mereka berpeluang menjadi juara.

Manchester United sendiri dikenal sebagai tim tersukses di Liga Inggris. Mereka menjadi pemilik trofi Liga Inggris terbanyak sepanjang sejarah, yaitu 20 trofi mengungguli Liverpool yang mengoleksi 18 trofi.

Namun United sendiri sudah cukup lama tidak memenangkan trofi bergengsi itu. Mereka terakhir mendapatkan trofi itu pada tahun 2013 silam di tahun terakhir Sir Alex Ferguson sebagai manajer mereka.

Shaw sendiri optimis bahwa puasa gelar United itu akan berakhir pada akhir musim nanti. "Saya rasa musim ini kami bisa melakukan itu [menjadi juara Liga Inggris]" ujar Shaw kepada halaman resmi Manchester United.

Apa dasar rasa optimis Shaw pada kans juara MU itu? Silahkan baca informasi lengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Optimisme Besar

Optimisme Besar

(c) Manchester United Shaw merasa ada aura yang sangat positif dalam tim mereka saat ini sehingga akn berdampak pada peluang juara mereka musim depan.

"Saya merasa musim ini kami akan sangat kuat. Banyak pemain kami yang kembali ke tim setelah bermain dengan baik di Piala Dunia."

"Ada rasa gairah yang besar dalam tim ini. Jadi saya rasa semua orang sudah tidak sabar beraksi di musim ini dan musim ini bisa menjadi musim yang baik bagi kami."
2 dari 3 halaman

Incar Start Sempurna

 Incar Start Sempurna

Manchester United (c) AFP Shaw sendiri juga menegaskan untuk meraih musim yang bagus, maka setan merah harus meraih 3 poin pada pertandingan melawan Leicester City di akhir pekan nanti.

"Kami tahu betul bahwa start yang cepat akan sangat penting bagi kami."

"Kami ingin langsung mendapatkan tiga poin dan jika anda melihat jadwal kami musim ini, kami ingin meraih poin semaksimal mungkin dan kami ingin terus mendulang poin di sepanjang musim." tandasnya.
3 dari 3 halaman

Jaga Rekor

Jaga Rekor

Manchester United (c) MUFC Manchester United sendiri memiliki rekor yang bagus di pertandingan pertama Liga Inggris setiap tahunnya. Mereka hanya kalah lima kali dari 26 laga pembuka EPL terakhir. [initial]