Lukaku Kecewa Tak Masuk Nominasi PFA Awards

Lukaku Kecewa Tak Masuk Nominasi PFA Awards
Romelu Lukaku (c) AFP
Bola.net - Striker Chelsea yang tengah dipinjamkan ke Everton, Romelu Lukaku mengaku kecewa namanya tak masuk dalam nominasi PFA Player of the Year.

Musim lalu, namanya masuk dalam salah satu nominasi pemain muda terbaik Premier League setelah musim yang mengesankan bersama West Brom. Namun tampaknya tahun ini tak berjalan sesuai harapan Lukaku, meskipun dia mampu mencetak 13 gol bersama Everton. Inilah yang membuat Lukaku kecewa.

Meskipun begitu, Lukaku menegaskan bahwa musim depan dirinya bertekad untuk memenangkan gelar tersebut.

"Saya kecewa nama saya tak masuk dalam nominasi PFA Awards. Tapi inilah sepakbola," ujarnya seperti dilansir Sky Sports.

"Tahun depan saya ingin berada dalam nominasi lagi, dan saya kemudian menargetkan menjadi Player of the Year. Saya ingin meraih dobel penghargaan," tandasnya.

Pemain terbaik Premier League sendiri jatuh kepada striker Luis Suarez, sementara pemain muda terbaik didapatkan gelandang Chelsea, Eden Hazard. (sky/dzi)