Luiz Kembali ke Chelsea untuk Juara Premier League

Luiz Kembali ke Chelsea untuk Juara Premier League
David Luiz (c) AFP

Bola.net - - David Luiz kembali ke untuk ambisi memenangkan trofi Premier League.

Pemain Brasil adalah salah satu favorit fans, sebelum ia memutuskan pergi dari The Blues dan bergabung dengan PSG di 2014.

Ia kemudian kembali di musim panas untuk mengejutkan semua orang, namun ia lantas menghapus semua keraguan dengan menunjukkan penampilan impresif di bawah asuhan Antonio Conte.

Luiz pernah memenangkan Piala FA, Liga Champions, dan Liga Europa di Chelsea sebelumnya, namun ia berharap mampu menjuarai liga tahun ini.

Ia mengatakan di ESPN Brasil: "Saya pernah tinggal di sini beberapa tahun, sebelum akhirnya pindah ke Paris. Mengenai struktur, saya kira tidak ada banyak yang berubah. Chelsea memberikan kondisi terbaik untuk melakukan yang kami suka, yakni bermain sepakbola."

"Saya mencintai klub ini dan saya melihat bahwa jika saya kembali, itu karena ada lanjutan dari kisah berikutnya. Saya tidak pernah memenangkan Premier League sebelumnya dan ini adalah tujuan yang saya punya sekarang."

"Saya ingin bisa membantu tim ini memenangkan liga. Conte amat hebat terkait hal ini."