Luiz dan Ceballos Digosipkan Berkelahi Sampai Berdarah, Bos Arsenal: Gak Selebay itu Juga Kali!

Luiz dan Ceballos Digosipkan Berkelahi Sampai Berdarah, Bos Arsenal: Gak Selebay itu Juga Kali!
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Arsenal, Mikel Arteta mencoba meluruskan gosip mengenai perkelahian David Luiz dan Dani Ceballos. Ia menyebut bahwa kedua pemain itu hanya emosi sesaat.

Gosip perkelahian itu beredar sejak kemarin. Kedua pemain ini ikut sesi latihan pertama Arsenal setelah jeda internasional.

Rumor yang beredar, bahwa terjadi perkelahian antara Ceballos dan Luiz. Saking parahnya perkelahian tersebut, sempat beredar kabar bahwa Luiz sampai berdarah.

Ketika dikonfirmasi mengenai kejadian itu, begini jawaban Arteta. "Tidak ada apa-apa di antara mereka," buka Arteta yang dikutip Sportsmole.

Baca penjelasan sang manajer di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Emosi Sesaat

Menurut Arteta apa yang terjadi saat itu adalah emosi sesaat antara kedua pemain.

Ia menilai situasi itu wajar karena situasi latihan Arsenal yang begitu kompetitif.

"Sesi latihan kami sangat kompetitif sehingga situasi seperti ini sering terjadi. Namun perselisihan itu tidak berlarut-larut dan langsung diselesaikan dalam internal tim."

2 dari 3 halaman

Tidak Ada Dendam

Lebih lanjut, Arteta memastikan bahwa perselisihan antara kedua tim sudah selesai.

Kini keduanya sudah berdamai dan kembali berlatih bersama di dalam tim.

"Saya rasa tidak ada hal yang bisa saya katakan lagi. Mereka berdua sudah tidak punya masalah lagi." ujarnya.

3 dari 3 halaman

Laga Berikutnya

Arsenal dijadwalkan akan bermain di Premier League di akhir pekan nanti.

The Gunners bakal berhadapan dengan Leeds United di Elland Road.

(Sportsmole)