Lucescu Tak Akan Halangi Transfer Teixeira ke Liverpool

Lucescu Tak Akan Halangi Transfer Teixeira ke Liverpool
Mircea Lucescu (c) AFP
- Pelatih Shakhtar Donetsk, Mircea Lucescu, menegaskan dirinya tak akan menghalangi transfer Alex Teixeira apabila strikernya memang ingin pindah ke Januari ini.


Belakangan ini, muncul rumor bahwa Liverpool ingin mendatangkan Teixeira pada bursa transfer musim dingin ini. Jurgen Klopp, manajer The Reds, berharap masalah timnya bisa teratasi dengan hadirnya penyerang asal Brasil tersebut.


Liverpool disebut sudah melayangkan tawaran sebesar 25 Juta Pounds namun ditolak oleh klub Ukraina tersebut. Teixeira sendiri kabarnya sangat ingin pindah ke Anfield.


Oleh karena itulah, Lucescu mengatakan ia tak akan menghalangi niat Teixeira jika ia memang ingin pindah ke klub Merseyside tersebut. Asalkan, Liverpool bersedia menebus harga yang sudah mereka tetapkan.


"Teixeira berharga 50 juta Euro (sekitar 38 juta Pounds). Ia pemain yang luar biasa, sangat cepat, dan memiliki teknik yang sangat bagus," tutur Lucescu pada FourFourTwo.


"Presiden kami tahu kapan waktunya bagi Teixeira untuk pergi. Saya tak mau menahan seorang pemain jika ia tak mau bertahan di siini. Ia ingin bermain dalam kompetisi yang lebih besar," terangnya. [initial]


 (fft/dim)