'Lucas Perez Harus Diberi Kesempatan Lebih Banyak di Arsenal'

'Lucas Perez Harus Diberi Kesempatan Lebih Banyak di Arsenal'
Lucas Perez (c) AFC

Bola.net - - Eks pemain medio 80-an, Charlie Nicholas percaya bahwa bomber Lucas Perez harus diberi kesempatan bermain lebih banyak di paruh kedua musim ini.

Perez bergabung dengan Arsenal sejak musim panas lalu. Namun hingga saat ini pemain 28 tahun itu hanya dua kali mendapat kesempatan bermain sebagai starter di laga Premier League.

"Saya akan katakan ia kurang diberi kesempatan bermain. Saya suka pergerakannya, di mana itu sangat penting, terutama dengan tidak adanya Theo Walcott di sisi sayap," ujar Nicholas seperti dikutip Sky Sports.

"Ia adalah pemain di laga versus Bournemouth yang seharusnya mendapat kredit lebih, dibanding Olivier Giroud yang lebih menyenangkan dirinya sendiri," lanjutnya.

Dalam laga kontra Bournemouth, Arsenal sempat tertinggal 0-3. Perez masuk dan langsung membuat perbedaan dengan menyumbang satu gol dan akhirnya mengantar The Gunners mengakhiri laga dengan hasil imbang 3-3.

"Ia kurang dipergunakan, kurang mendapat apresiasi dan harus diberi kesempatan bermain lebih banyak. Saya menyukainya dan senang dia ada di klub." tutupnya.