Lovren: Liverpool Harusnya Bisa Kalahkan MU

Lovren: Liverpool Harusnya Bisa Kalahkan MU
MU vs Liverpool (c) LFC

Bola.net - - Bek Liverpool, Dejan Lovren mengaku kecewa dengan hasil imbang yang diraih timnya saat berhadapan dengan Manchester United tadi malam. Lovren menilai timnya bermain lebih baik dari MU sehingga seharusnya mereka pulang dengan kemenangan.

Pada pertandingan The North-West Derby ini berlangsung dengan ketat. Kubu tim tamu sempat unggul terlebih dahulu melalui gol penalti James Milner namun 6 menit jelang bubaran Setan Merah sukses menyamakan kedudukan melalui tandukan Zlatan Ibrahimovic.

Lovren sendiri mengaku kecewa dengan hasil yang diraih timnya tersebut, karena ia menilai timnya layak menang pada laga itu. "Pertandingan tadi benar-benar pertandingan dengan intensitas yang tinggi. Kami pantas mendapatkan yang lebih, namun satu poin bagus karena pertandingan ini sangat sulit," beber Lovren kepada Sky Sports.

"Kami sangat kecewa akan hasil pertandingan tadi, karena kami tahu kami bisa mendapatkan yang lebih. Namun kami harus menerima hal tersebut dan berkonsentrasi untuk pertandingan berikutnya."

"Kami mengira Manchester United bermain lebih langsung. Mereka banyak memainkan bola-bola panjang dengan Ibrahimovic dan Fellaini. Setelah kami kebobolan, kami punya dua atau tiga peluang, namun saya rasa hari ini adalah hari yang baik bagi kami." tandas bek berusia 27 tahun tersebut.

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR