Lovren Beri Sinyal Abaikan Liverpool

Lovren Beri Sinyal Abaikan Liverpool
Dejan Lovren. (c) afp
Bola.net - Defender sentral milik Southampton, Dejan Lovren, mengaku bahwa dirnya merasa nyaman berada di klubnya sekarang ini kendati ada ketertarikan dari Liverpool.

Bek asal Kroasia tersebut tampil solid bersama Soton pada musim 2013-2014 kemarin. Kemudian, ia pun akhirnya dihubung-hubungkan dengan Liverpool yang berencana untuk melakukan pembenahan tim pada musim depan.

The Reds butuh tambahan pemain bertahan yang berkualitas untuk menambal sektor pertahanannya yang bobrok musim lalu. Skuat asuhan Brendan Rodgers tersebut kemasukan 50 gol kendati berhasil mencetak 102 gol ke gawang musuh. Lovren sendiri akhirnya bereaksi terhadap rumor tersebut. Ia menyebut bahwa sampai saat ini, dirinya masih merasa nyaman bermain bersama Soton.

"Saya juga mendengar sesuatu tentang rumor itu. Saya mengikuti media dan saya melihat bahwa Liverpool disebut tertarik pada saya. Namun, hanya itu saja yang saya tahu," ujarnya pada Sportske Novosti.

"Saya merasa nyaman di Soton dan kontrak saya masih berlaku hingga tiga tahun ke depan. Jadi, satu-satunya hal yang bisa saya katakan saat ini adalah bahwa pihak klublah yang menentukan segalanya," imbuhnya. [initial]

 (tsr/dim)