
Chelsea sendiri tengah berada dalam tren positif mengingat mereka meraih tiga kemenangan beruntun dan cleansheet, yakni melawan Hull City, Leicester City dan Manchester United.
Di pertandingan terakhir melawan Manchester United akhir pekan lalu, pelatih Antonio Conte sempat terlibat momen yang diyakini banyak pihak sebagai bentuk ketidaksukaan Jose Mourinho.
Usai pertandingan yang dimenangkan The Blues empat gol tanpa balas itu, Mourinho memang tampak membisikkan sesuatu yang diyakini terkait dengan sikap Conte di pinggir lapangan yang meminta suporter Chelsea lebih berisik dinilai menyinggung Mourinho.
Nah, saat disinggung mengenai perkataan Mourinho itu, Conte justru menilai dirinya akan semakin antusias di pinggir lapangan karena markas West Ham memiliki area teknis yang lebih lebar dari kebanyakan stadion lain. Dan pelatih Italia ini mengaku akan memiliki lebih banyak ruang untuk terlibat dalam permainan.
"Cara saya menghidupkan pertandingan adalah selalu sama. Saya ingin sebuah pertandingan itu menjadi tentang para pemain saya," ujarnya.
"Ada pelatih lain yang menghidupi permainan dalam situasi yang berbeda, contohnya mereka tetap duduk. Bagi saya, itu tak mungkin karena saya hidup dalam permainan dengan penuh emosi dan gairah besar," sambungnya.
"Untuk alasan ini saya harus mendapati pemain saya melakukan sesuatunya dengan cara tertentu," tambahnya.
"Terkadang saya ingin menjadi pelatih yang tetap duduk dan menyaksikan permainan dengan baik dan santai. Kadang saya ingin menjadi jenis pelatih yang tetap tenang, menikmati permainan. Tapi itu sangat sulit bagi saya," tandasnya.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Oktober 2016 23:43
-
Liga Inggris 25 Oktober 2016 23:12
-
Liga Inggris 25 Oktober 2016 22:55
-
Liga Inggris 25 Oktober 2016 21:09
-
Liga Inggris 25 Oktober 2016 18:16
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...