
Bola.net - Ada rumor baru seputar masa depan David De Gea. Kiper asal Spanyol itu dilaporkan akan meninggalkan Manchester United di musim panas ini.
De Gea saat ini merupakan salah satu pemain paling senior di skuat MU. Ia jadi andalan di bawah mistar gawang MU dalam 12 tahun terakhir.
Kontrak De Gea di MU berakhir pada 30 Juni 2023 ini. Alhasil saat ini beredar sejumlah rumor terkati masa depan sang kiper.
Advertisement
Manchester United sendiri dikabarkan akan memperpanjang kontrak De Gea. Namun laporan The Mirror mengungkapkan bahwa De Gea bakal cabut dari MU.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tidak Sepakat Kontrak
Menurut laporan tersebut, De Gea memutuskan untuk cabut dari Manchester United setelah ia menolak penawaran kontrak terbaru MU.
Menurut laporan tersebut, MU ingin memotong gaji De Gea dengan jumlah yang masif. Sebagai informasi, kontrak De Gea adalah kontrak termahal di MU saat ini dengan nominal 375 ribu pounds per pekan.
De Gea menilai kontrak yang diberikan MU itu terlalu kecil. Sehinggaa ia mempersiapkan diri untuk cabut dari Old Trafford di musim panas ini.
Masih Buka Pintu
Laporan yang sama mengklaim bahwa Manchester United masih berpeluang untuk memperpanjang kontrak De Gea.
Sang kiper masih membuka pintu negosiasi terkait nominal gajinya. Ia siap memperbaharui kontraknya jika MU memberikan kenaikan gaji baginya.
Jika tidak, De Gea akan memantapkan hati untuk meninggalkan Old Trafford di musim panas ini.
Siap Berpisah
Manchester United sendiri dilaporkan siap berpisah dengan De Gea di musim panas ini.
Erik Ten Hag sudah mengantongi sejumlah nama untuk menggantikan De Gea sebagai kiper utama MU di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(The Mirror)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...