Login! Manchester United Ramaikan Perburuan Bintang AC Milan Rafael Leao

Login! Manchester United Ramaikan Perburuan Bintang AC Milan Rafael Leao
Duel Rafael Leao dan Pasquale Mazzocchi dalam laga Serie A 2022/2023 antara AC Milan vs Salernitana, Selasa (14/3/2023) dini hari WIB. (c) AP Photo/Luca Bruno

Bola.net - Raksasa Premier League Manchester United dikabarkan ikut meramaikan perburuan bintang AC Milan, Rafael Leao.

Pemain asal Portugal ini merupakan pemain penting di skuad Milan. Ia diandalkan Rossoneri untuk kembali bangkit di Serie A maupun di Liga Champions.

Leao pun sanggup menjawab tantangan tersebut. Musim lalu ia membawa mereka meraih Scudetto dan pada musim ini ia diharap bisa membawa Milan terbang setinggi mungkin di Liga Champions.

Namun sayang masa depan Leao kini jadi tanda tanya besar. Sebab nego pembaharuan kontrak barunya masih belum membuahkan hasil positif.

1 dari 5 halaman

Leao Diincar MU

Situasi kontrak yang tak kunjung kelar itu membuat banyak media mulai ramai berspekulasi soal masa depannya. Rafael Leao pun mulai dikaitkan dengan banyak klub.

Kini ada rumor bahwa raksasa Liga Inggris yakni Manchester United juga tertarik memakai jasanya. Gosip tersebut berasal dari laporan Manchester Evening News.

Laporan itu mengklaim bahwa MU siap untuk bergerak mendekati Leao pada musim panas 2023 nanti. United tak akan menunggu setahun lagi sampai masa kontrak sang penyerang berakhir pada tahun 2024.

Namun demikian laporan itu juga menyebut MU tak sendirian mengejar Leao. Mereka 'ditemani' oleh Manchester City, PSG, dan Real Madrid.

2 dari 5 halaman

Agen Tawarkan Leao ke Madrid

Sebelum kabar ketertarikan pada Manchester United ini muncul, kubu Rafael Leao dikabarkan sudah mulai bergerak mencari klub baru. Ia diwakili oleh agennya, Jorge Mendes.

Kabarnya Leao ingin merapat ke Spanyol. Tepatnya ke klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu, Real Madrid.

Mendes pun dilaporkan sudah menawarkan Leao ke pihak Madrid. Sang agen disebut siap memboyong kliennya ke Spanyol pada musim panas 2023 nanti.

Namun di sisi lain Madrid diklaim tak mau mendatangkan Leao jika harganya kemahalan. Sebab di pos sayap kiri mereka sudah punya Vinicius Jr.

3 dari 5 halaman

Bidikan Man United Lainnya

Bidikan Man United Lainnya

Pemain Manchester United menghibur Casemiro usai mendapat kartu merah dalam laga melawan Southampton di Premier League 2022/2023, Minggu (12/3/2023) malam WIB. (c) AP Photo/Jon Super

Manchester United dikabarkan akan belanja pemain baru lagi pada musim panas 2023 mendatang. Ada sejumlah pos yang perlu mereka benahi.

Di antaranya pos lini serang dan gelandang. Striker AS Roma Tammy Abraham disebut masuk bidikan Erik Ten Hag.

Lalu ada juga nama penyerang Napoli, Victor Osimhen. Di pos gelandang MU disebut ikut memburu tanda tangan gelandang Borussia Dortmund Jude Bellingham.

MU juga dikaitkan dengan gelandang Chelsea, Mason Mount. Pilar Brighton yakni Alexis Mac Allister juga diklaim diminati Man United.

4 dari 5 halaman

Jadwal MU Berikutnya

Kompetisi: Liga Europa

Pertandingan: Real Betis vs Manchester United

Stadion: Benito Villamrin

Hari: Jumat, 17 Maret 2023

Kickoff: 00.45 WIB