Loftus-Cheek: Conte Tuntut Respek dari Pemain

Loftus-Cheek: Conte Tuntut Respek dari Pemain
Antonio Conte (c) CFC
- Ruben Loftus-Cheek kembali memberikan gambaran seperti apa Antonio Conte menjalankan pekerjaannya sebagai manajer di , usai datang pasca menangani Italia di Euro 2016.


Mantan bos Juventus itu dituntut untuk segera memperbaiki prestasi klub, usai sebelumnya mereka hanya bisa finish di peringkat 10 klasemen akhir Premier League.


Loftus-Cheek, yang di pra-musim diubah oleh Conte menjadi seorang striker, mengaku ia sudah merasakan determinasi yang begitu tinggi di setiap sesi latihan yang digelar oleh sang manajer.


"Manajer menuntut penampilan di level yang amat tinggi ketika latihan sedang berlangsung dan juga di pertandingan yang sebenarnya," tutur Cheek menurut Evening Standard.


"Ia memberikan respek pada anda dan anda harus memberikan hal yang sama padanya."


Chelsea kini tengah berada di Amerika Serikat untuk menjalani tur pra-musim, setelah sebelumnya menyelesaikan beberapa pertandingan uji coba di Austria. [initial]



 (che/rer)