Loftus-Cheek: Chelsea Beruntung Punya Kante

Loftus-Cheek: Chelsea Beruntung Punya Kante
(c) AFP

Bola.net - - Gelandang , Ruben Loftus-Cheek, menyanjung keputusan klub untuk membeli N'Golo Kante dari Leicester City dan percaya bahwa ia adalah tambahan yang ideal untuk skuat Antonio Conte.

Pemain berusia 25 tahun, yang bergabung dari juara Premier League dengan harga 30 juta poundsterling, akan bertemu dengan rekan-rekannya di The Blues untuk kali pertama di Amerika Serikat, dalam gelaran turnamen ICC.

"Saya jelas sepakat, ia adalah aset bagus untuk kami. Staminanya dan bagaimana ia bisa jatuh bangun di atas lapangan selama 90 menit. Ia amat bagus, jadi kami beruntung memiliki dirinya," tutur Loftus-Cheek pada Goal International.

"Ia benar-benar seorang pekerja keras dan ia pemain yang bagus untuk tim. Kami bisa melakukan banyak hal dengan dirinya di tengah lapangan."

"Ada banyak orang menjalani karir yang berbeda, ia sebelumnya tidak masuk radar, namun ia bermain bagus di Leicester City, memberikan titel juara untuk mereka dan sekarang ia akan bermain untuk Chelsea, jadi saya ikut bahagia dengannya dan klub juga bahagia memiliki dirinya."