Liverpool vs Manchester United: Steven Gerrard dan Para Penggawa The Reds yang Paling Kerap Lawan Setan Merah

Bola.net - Liverpool bakal menjamu Manchester United pada laga lanjutan Premier League 2021/2022. Pertandingan tersebut bakal digelar di Anfield, Rabu (20/04) dini hari WIB.
Laga ini akan menjadi perjumpaan yang ke-209 kali sepanjang sejarah kedua klub tersebut. Sebelumnya, The Reds dan Setan Merah sudah sempat bersua dalam 208 palagan.
Dalam 208 laga tersebut, ada 886 pemain yang terlibat. Dari 886 pemain tersebut, 438 pemain di antaranya adalah penggawa Liverpool.
Advertisement
Di antara 438 pemain Liverpool ini, ada sejumlah pemain yang beruntung mendapat kesempatan tampil lebih banyak ketimbang kolega mereka.
Siapa saja para pemain tersebut? Berikut lima orang di antara mereka.
Bruce Grobbelaar
Di urutan kelima dalam daftar lima pemain Liverpool yang paling sering tampil kontra Manchester United ada nama Bruce Grobbelaar. Kiper asal Zimbabwe tersebut tercatat sempat 28 kali tampil menghadapi Mancheser United.
Catatan Grobbelaar kala menghadapi Setan Merah sejatinya tak terlalu impresif. Ia hanya mampu membantu timnya mencatatkan lima kemenangan, 15 hasil imbang, dan delapan kali kekalahan.
Dalam 28 laga kontra United, Grobbelaar tercatat kebobolan 35 kali. Selain itu, ia juga mencatatkan lima kali clean sheet pada laga kontra Setan Merah.
Ian Callaghan
Ian Callaghan berada di posisi empat dalam daftar lima pemain Liverpool yang paling sering tampil kontra Manchester United. Pemain asal Inggris tersebut tercatat sempat 29 kali tampil menghadapi Manchester United.
Catatan Callaghan kala menghadapi Manchester United bisa dibilang cukup bagus. Ia mampu membantu The Reds mencatatkan sebelas kemenangan, sembilan hasil imbang, dan sebelas kekalahan.
Dalam 29 laga kontra United, Callaghan mencatatkan satu gol. Selain itu, pemain berposisi gelandang sayap tersebut juga mencatatkan empat assist.
Ian Rush
Urutan ketiga dalam daftar lima pemain Liverpool yang paling sering tampil kontra Manchester United ditempati oleh Ian Rush. Pemain asal Wales tersebut tercatat sempat tampil dalam 33 laga kontra Manchester United.
Catatan Rush kala menghadapi United tak bisa dibilang bagus. Ia hanya mencatatkan tujuh kemenangan, 13 hasil imbang, dan 13 kekalahan.
Dalam 33 laga kontra Setan Merah, Rush mencatatkan tiga gol. Selain itu, pemain berposisi penyerang tengah tersebut juga mencetak dua assist.
Jamie Carragher
Di peringkat kedua dalam daftar lima pemain Liverpool yang paling sering tampil kontra Manchester United ada nama Jamie Carragher. Pemain asal Inggris tersebut tercatat sempat tampil dalam 33 laga kontra Manchester United.
Catatan Carragher saat menghadapi United bisa dikatakan kurang apik. Ia mencatatkan 13 kemenangan, empat hasil imbang, dan 16 kekalahan.
Steven Gerrard
Steven Gerrard menempati posisi puncak dalam daftar lima pemain Liverpool yang paling sering tampil kontra Manchester United. Pemain asal Inggris ini tercatat sempat tampil dalam 35 laga kontra Manchester United.
Catatan Gerrard kala menghadapi United bisa dikatakan tak terlalu bagus. Ia mencatatkan 13 kemenangan, dua hasil imbang, dan 20 kekalahan.
Dalam 35 laga kontra United, Gerrard mencetak sembilan gol. Selain itu, pemain berposisi gelandang tersebut juga mencatatkan lima assist.
Klasemen Premier League
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 17 April 2022 14:40
Siapkan Mental, Manchester United Bisa Dibantai Liverpool di Anfield
-
Galeri 17 April 2022 08:13
Aksi Memukau Cristiano Ronaldo Bikin Gol Lewat Tendangan Bebas
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...