
Bola.net - Sang juara baru Liverpool akan menjamu tim promosi dan peringkat 18 Aston Villa di pekan ke-33 Premier League 2019/20, Minggu (5/7/2020). Di atas kertas, The Reds sangat diunggulkan menang.
Di laga sebelumnya, yang merupakan laga pertamanya usai memastikan diri jadi juara liga, Liverpool justru hancur lebih. Main tandang melawan peringkat 2 Manchester City, pasukan Jurgen Klopp dihajar empat gol tanpa balas.
Meski baru dihantam City, Liverpool tetap difavoritkan menang atas Villa. Berikut beberapa alasannya.
Advertisement
Liverpool Sempurna di Kandang
Di Premier League musim ini, Liverpool masih sempurna di kandang. Liverpool memenangi 16 laga kandang yang sudah mereka mainkan (M16 S0 K0), mencetak 44 gol dan hanya kebobolan 12 gol.
Liverpool juga selalu menang dalam 23 laga kandang terakhirnya di Premier League.
Sebelum ini, terakhir kali Liverpool gagal memenangi laga kandangnya di Premier League adalah melawan Leicester City pada pekan ke-24 musim 2018/19. Waktu itu, Liverpool ditahan imbang 1-1 oleh tamunya.
Aston Villa Mencemaskan di Luar Kandang
Berbanding terbalik dengan Liverpool yang kuat di kandang, Aston Villa terbilang sangat mencemaskan saat main tandang.
Di Premier League musim ini, Aston Villa sudah memainkan 16 laga tandang, dan cuma meraih sembilan poin (M2 S3 K11). Hanya Norwich (6 poin) yang lebih buruk daripada mereka.
Perlu diingat pula, sejauh ini, Aston Villa merupakan tim yang kebobolan gol tandang paling banyak di Premier League 2019/20. Aston Villa sudah kebobolan 33 gol tandang, lebih banyak dibandingkan tim-tim lainnya.
Performa Buruk Aston Villa
A spirited display but we come away empty-handed from Villa Park.#AVLWOL #AVFC pic.twitter.com/DKTNSjPYjg
— Aston Villa (@AVFCOfficial) June 27, 2020
Di laga terakhirnya, Aston Villa kalah 0-1 menjamu Wolverhampton. Mereka menyerah oleh gol tunggal Leander Dendoncker di menit 62.
Dengan hasil itu, berarti Aston Villa tanpa kemenangan dalam delapan laga terakhirnya di Premier League; kalah enam kali (M0 S2 K6).
Aston Villa juga cuma menang satu kali dalam 11 laga terakhirnya di kompetisi ini (M1 S3 K7).
Rekor Kandang Liverpool Lawan Aston Villa
On this day in 2015.
— liverpoolprogrammes (@lfcprogrammes1) September 26, 2019
Liverpool beat Aston Villa 3-2 at Anfield. James Milner scored his first goal for the club with Daniel Sturridge scoring the other two. Rudy Gestede scored both Villa goals. 44,228 was the attendance. pic.twitter.com/Rf7hLKspeF
Liverpool cuma menang satu kali dalam lima laga kandang terakhirnya melawan Aston Villa di Premier League (M1 S2 K2). Kemenangan itu diraih Liverpool sebelum Aston Villa terdegradasi pada musim 2015/16, dengan skor 3-2.
Namun, secara keseluruhan, Liverpool punya rekor kandang yang cukup meyakinkan lawan Aston Villa di kompetisi ini.
Dalam 24 laga kandang melawan Aston Villa di Premier League, Liverpool menang 13 kali dan kalah enam kali, sedangkan lima pertemuan lainnya berkesudahan imbang (M12 S5 K6). Dalam 24 laga kandang kontra Aston Villa itu, Liverpool juga mencetak total 47 gol dan kebobolan 28 gol.
Catatan Clean Sheet Liverpool
Dalam laga kandang terakhirnya di Premier League, Liverpool menghajar Crystal Palace 4-0 melalui gol-gol Trent Alexander-Arnold, Mohamed Salah, Fabinho, dan Sadio Mane.
Liverpool clean sheet (tak kebobolan) di laga tersebut. Dengan hasil itu, berarti Liverpool mencatatkan enam clean sheet dalam delapan laga kandang terakhirnya di kompetisi ini.
Melawan Aston Villa, yang cuma mencetak total satu gol dalam tiga laga tandang terakhirnya, Liverpool pun diyakini bakal mampu meredam serangan-serangan tamu mereka di laga nanti.
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Jadwal Premier League Malam Ini: Liverpool vs Aston Villa
- James Milner Pernah Nyaris Meninggalkan Liverpool, Kenapa Batal?
- Klopp: Mane dan Mo Salah Mau Pergi? Liverpool Lebih Menantang, Kali!
- Klopp Tegaskan Liverpool Masih Fokus di Musim Ini
- Klopp Siap Buatkan Medali Premier League untuk Pemainnya yang Tak Kebagian
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Juli 2020 23:58
James Milner Pernah Nyaris Meninggalkan Liverpool, Kenapa Batal?
-
Liga Inggris 4 Juli 2020 16:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...