Liverpool Turut Incar Fabregas

Liverpool Turut Incar Fabregas
Cesc Fabregas. (c) afp
Bola.net - Salah satu klub raksasa Premier League, Liverpool, dikabarkan ikut masuk dalam perburuan gelandang milik Barcelona FC, Cesc Fabregas.

Fabregas sebelumnya memang sudah ditawarkan oleh Barca ke sejumlah klub besar Inggris, seperti Arsenal, Chelsea, Manchester City maupun Manchester United dengan harga sekitar 30 juta Pounds. Sebab, pemain berusia 27 tahun itu tak lagi diinginkan oleh Blaugrana musim depan.

Namun, menurut Daily Mail, Liverpool ternyata juga tertarik untuk mendatangkan Fabregas. The Reds memang butuh tambahan amunisi berkualitas untuk mengarungi Liga Champions sekaligus agar bisa bersaing lagi meraih trofi EPL musim depan. Dengan dibekali dana transfer yang cukup melimpah, Liverpool memang bisa berbelanja pemain berlabel bintang musim depan.

Sementara itu, Arsenal sejatinya memiliki peluang lebih besar untuk mendatangkan Fabregas. Sebab, saat melegonya ke Camp Nou dahulu, mereka menyertakan klausul khusus yang menyebutkan bahwa mereka memiliki opsi pertama untuk membeli kembali sang gelandang tersebut.

Akan tetapi, Arsenal disebut enggan menggunakan klausul itu dan memilih untuk mendatangkan pemain lain di sektor gelandang bertahan. Lagipula, sudah ada Mesut Ozil maupun Santi Cazorla di posisi yang sama dengan Fabregas. [initial]

 (dm/dim)