Liverpool Tunda Pengumuman Transfer Carvalho, Kenapa Nih?

Liverpool Tunda Pengumuman Transfer Carvalho, Kenapa Nih?
Wonderkid Fulham, Fabio Carvalho (c) AP Photo

Bola.net - Raksasa Premier League Liverpool dikabarkan menunda pengumuman transfer Fabio Carvalho demi menghormati klub dan fans Fulham yang sekarang masih fokus bersaing di divisi Championship.

Liverpool sudah lama dikaitkan dengan anak muda asal Portugal tersebut. Mereka juga sudah mecoba untuk merekrutnya pada musim dingin 2022 kemarin.

Deal dengan Fulham dan sang gelandang sudah tercapai. Sayang transfer batal karena tak ada cukup waktu untuk mengurus proses administrasi Carvalho.

Liverpool tak menyerah. Mereka tetap berusaha untuk mendatangkannya pada musim panas 2022 nanti.

1 dari 4 halaman

Liverpool Rampungkan Transfer Carvalho

Sempat ada kabar bahwa ada sejumlah klub lain yang berusaha membajak transfer Fabio Carvalho. Di antaranya Barcelona dan Real Madrid.

Akan tetapi, pada akhirnya Liverpool tetap berhasil memboyong Carvalho. Pemain 19 tahun tersebut sudah menuntaskan tes medis.

Liverpool juga sudah menyepakati besaran transfer Carvalho dengan Fulham. Kabarnya The Reds akan membayar sebesar lima juta euro plus add ons sekitar 2.7 juta euro.

2 dari 4 halaman

Liverpool Tunda Pengumuman Carvalho

Liverpool sempat disebut akan segera mengumumkan transfer Fabio Carvalho. Akan tetapi kini ada kabar mereka menunda pengumuman tersebut.

Hal ini diungkapkan oleh Fabrizio Romano. Mereka menundanya untuk beberapa pekan ke depan.

Hal ini dilakukan Liverpool demi menghormati Fulham. Juga para fans dan pemain lainnya, yang sekarang masih fokus berkompetisi di divisi Championship.

Jurnalis asal Italia itu menambahkan, Carvalho sudah 100 persen milik Liverpool. Jadi tak akan ada klub lain yang bisa membajak transfernya ke Anfield.

3 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan Liverpool

Jadwal pertandingan Liverpool berikutnya:

Pertandingan: Liverpool vs Benfica

Venue: Anfield

Hari: Kamis, 14 April 2022

Jam: 02.00 WIB