Liverpool Tolak Tawaran Swansea City untuk Harry Wilson?

Liverpool Tolak Tawaran Swansea City untuk Harry Wilson?
Harry Wilson (c) LFC

Bola.net - Nasib Harry Wilson di Liverpool semakin tidak jelas. Setelah pihak The Reds menolak tawaran Swansea City untuk sang winger.

Wilson merupakan salah satu winger muda di Liverpool. Ia sudah beberapa kali dilibatkan di tim utama The Reds.

Namun musim ini, ia rencananya akan dipinjamkan ke klub lain. Setelah Jurgen Klopp merasa sang winger perlu jam bermain reguler untuk meningkatkan performanya.

Klub Championship, Swansea City dikabarkan jadi tim yang sangat berminat untuk merekrut Wilson. Namun The Athletic mengklaim bahwa tawaran klub asal Wales itu ditolak oleh Liverpool.

Simak kondisi transfer Wilson di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Tidak Sepakat Harga

Menurut laporan tersebut, Swansea City sudah menggelar negosiasi dengan Liverpool sejak awal pekan kemarin.

Mereka diberitakan siap memberikan jam bermain reguler bagi Wilson, di mana ia diplot menjadi winger utama The Swans.

Namun transfer ini dipastikan batal setelah Swansea City gagal mencapai kata sepakat mengenai mahar transfer sang winger.

2 dari 3 halaman

Klub Lain

Menurut laporan tersebut, daftar peminat Wilson masih cukup panjang.

Setelah Swansea City, ada klub Championship lain yang tengah berdiskusi dengan Liverpool. Mereka adalah Derby County.

Pihak Derby diberitakan cukup optimistis bisa mengamankan jasa sang winger muda.