
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan penilaian kepada Liverpool yang akan jadi lawan timnya di akhir pekan ini. Ia mengakui The Reds adalah lawan yang sangat sulit untuk ditaklukkan.
Di akhir pekan ini, Manchester United akan menjalani sebuah laga krusial. Mereka akan menjamu Liverpool di Old Trafford pada pertandingan pekan kesembilan EPL.
Liverpool datang ke markas Setan Merah dengan kepercayaan diri tinggi. Pasalnya anak asuh Jurgen Klopp itu belum tersentuh satupun kekalahan di ajang EPL musim ini.
Advertisement
Solskjaer mengakui Liverpool bakal jadi lawan yang merepotkan untuk mereka. "Liverpool adalah tim yang luar biasa dan mereka sedang berada dalam momentum yang bagus," buka Solskjaer kepada Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tim Mengerikan
Solskjaer mengakui bahwa tim asal Merseyside itu bakal jadi lawan yang sangat tangguh untuk MU. Ia menyebut Setan Merah harus tampil all-out jika mereka ingin menang di laga ini.
"Kami harus melakukan segala cara untuk bisa menang melawan tim-tim terbaik di Eropa, dan Liverpool masuk dalam kategori itu. Mereka adalah salah satu tim yang ingin kami lampaui,"
"Apa yang mereka lakukan selama empat tahun belakangan ini begitu luar biasa dan kami ingin melampaui mereka. Musim lalu kami bisa finish di atas mereka karena mereka mengalami badai cedera, namun sekarang mereka sudah kembali ke performa terbaik mereka,"
Kerja Tim
Lebih lanjut, Solskjaer menggarisbawahi bahwa Liverpool memiliki pemain-pemain berkualitas. Jadi MU harus bekerja sebagai sebuah tim jika mereka ingin mengalahkan sang tamu.
"Untuk menghadapi tim seperti Liverpool, kami harus bermain secara konsisten selama 90 menit baik saat menyerang maupun bertahan,"
"Liverpool memiliki beberapa pemain top yang hampir mustahil dihentikan. Namun kami harus bermain sebagai sebuah tim, bermain dengan rapat, agresif dan juga mengerahkan seluruh pengetahuan, mentalitas dan energi fisik kami untuk mengalahkan mereka," ujarnya.
Modal Positif
Liverpool datang ke Old Trafford dengan modal yang positif.
Mereka menaklukkan Atletico Madrid dengan skor 3-2 di tengah pekan kemarin.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2021 23:32
-
Liga Inggris 22 Oktober 2021 21:40
Manchester United vs Liverpool, Carragher Justru Jagokan MU Menang
-
Liga Inggris 22 Oktober 2021 21:00
-
Liga Inggris 22 Oktober 2021 20:49
Ini Lima Kemenangan Terbesar Manchester United kala Menghadapi Liverpool
-
Liga Inggris 22 Oktober 2021 20:40
Awas MU, Jadon Sancho Bisa Jadi Memphis Depay atau Wilfried Zaha yang Baru
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 13:31
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:30
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:15
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...