Liverpool Temani Barcelona Dalam Perburuan Memphis Depay

Liverpool Temani Barcelona Dalam Perburuan Memphis Depay
Perayaan gol penyerang Lyon, Memphis Depay. (c) AP Photo

Bola.net - Raksasa Premier League Liverpool dikabarkan ikut serta dalam perburuan winger Lyon Memphis Depay.

Winger asal Belanda itu pernah gagal di Manchester United. Namun ia kemudian bangkit bersama Lyon.

Penampilan winger 27 tahun itu lantas menarik perhatian Barcelona. Depay dianggap pantas mengisi lini serang Blaugrana sepeninggal Luis Suarez.

Yang membuat perburuan Depay makin menarik adalah kontraknya akan habis pada musim panas ini. Jadi ia bisa direkrut secara gratis.

1 dari 2 halaman

Liverpool Ikut Memburu Depay

Barcelona disebut pernah berusaha merekrutnya sejak musim panas kemarin. Namun mereka gagal merealisasikan transfernya karena masalah keuangan.

Meski demikian Barcelona disebut masih berniat mendatangkannya pada akhir musim ini. Namun sekarang Blaugrana mendapatkan tambahan pesaing lagi dalam perburuan Depay.

Sekarang Liverpool disebut ikut berminat memakai jasa Depay. Kabar tersebut dilansir oleh Marca.

Liverpool sendiri dilaporkan belum bergerak. Namun mereka memantau situasi Depay dengan seksama.

Laporan itu juga menyebut, Depay memang opsi yang sangat menarik bagi Liverpool. Itu tak lepas dari kondisi finansial di dunia sepak bola sekarang ini.

2 dari 2 halaman

Lyon Pede Pertahankan Depay

Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas, sempat angkat bicara soal masa depan Memphis Depay. Ia mengaku optimis bisa mempertahankan sang winger musim depan.

"Saya berharap Memphis bisa menerima penawaran kami, yang mana saya menilai penawaran kami masih relevan dengan situasinya," ujar Aulas kepada AFP.

"Ia [Depay] memberikan kontribusi yang besar, di mana ia terlibat dalam 23 gol kami musim ini. Penawaran kami masih berlaku dan jika kami menjadi juara [Ligue 1], kenapa tidak ia bertahan?" serunya.

Bukan cuma Liverpool saja yang berminat pada Memphis Depay. Juventus dan PSG belakangan ini juga disebut ikut terjun dalam perburuannya.

(Marca)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR