Liverpool Tebar Umpan untuk Llorente dan Jovetic

Liverpool Tebar Umpan untuk Llorente dan Jovetic
Fernando Llorente (c) AFP
Bola.net - Liverpool kini tengah dikaitkan dengan dua orang striker yang kabarnya bakal dijual di musim panas ini, Stevan Jovetic dari Manchester City dan Fernando Llorente dari Juventus.

Corriere dello Sport mengatakan bahwa Jovetic bisa hengkang ke Anfield di musim panas ini.

Mantan pemain Fiorentina tersebut kesulitan mendapatkan tempat utama di City semenjak ia bergabung di tahun 2013 dan The Citizens berniat mengakhiri hubungan kerja sama mereka dengan sang bomber. The Reds kabarnya siap mengajukan tawaran 16 juta poundsterling untuk sang pemain.

Sementara itu, bos Brendan Rodgers kabarnya juga tengah mempertimbangkan untuk membeli Fernando Llorente dengan harga 10 juta poundsterling, sebagai alternatif yang lebih murah untuk Christian Benteke, meski pemain Spanyol sudah berusia 30 tahun.

Liverpool kabarnya menolak untuk membayar buy-out clause pemain Aston Villa yang bernilai 32,5 juta poundsterling tersebut. [initial]

 (cor/rer)