Liverpool Siapkan 10 juta Euro Angkut Xabi Alonso

Liverpool Siapkan 10 juta Euro Angkut Xabi Alonso
Xabi Alonso. (c) AFP
Bola.net - Bos Liverpool, Brendan Rodgers, dikabarkan bersiap untuk merekrut mantan penggawa Anfield, Xabi Alonso, yang kini tengah bermain untuk Real Madrid.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Caught Offside, kedatangan Toni Kroos dan keinginan Carlo Ancelotti untuk mempertahankan Sami Khedira bakal membuat gelandang Spanyol itu mengalami kesulitan mendapatkan jatah bermain di skuat inti.

Oleh karena itu, pemain berusia 32 tahun diperkirakan akan memutuskan untuk meninggalkan Santiago Bernabeu, jika memang jasanya tak dibutuhkan lagi oleh tim. Opsi menuju Liverpool jelas menarik, lantaran The Reds juga akan bermain di Liga Champions musim depan.

Rodgers sendiri tidak punya terlalu banyak gelandang di skuatnya saat ini dan disebut siap mengeluarkan dana 10 juta euro plus Lucas Leiva untuk melapangkan jalan Alonso ke Anfield. [initial]



 (co/rer)