Liverpool Sempat Bidik Dua Nama untuk Jadi Pengganti Wijnaldum

Liverpool Sempat Bidik Dua Nama untuk Jadi Pengganti Wijnaldum
Pemain timnas Austria di Euro 2020, Marcel Sabitzer (c) AP Photo

Bola.net - Raksasa Premier League Liverpool dikabarkan sempat membidik Marcel Sabitzer dan James Ward-Prowse untuk dijadikan sebagai pengganti Georginio Wijnaldum.

Liverpool musim panas ini berpisah dengan Wijnaldum. Pasalnya kedua belah pihak gagal mencapai kesepakatan saat menegosiasikan kontrak baru.

Padahal Wijnaldum adalah pemain penting di skuat Liverpool. Ia hampir tak tergantikan di lini tengah bersama Jordan Henderson dan Fabinho.

Ada banyak pemain yang sempat dikaitkan dengan Liverpool yang dirasa bisa jadi pengganti Wijnaldum. Mulai Rodrigo De Paul, Saul Niguez, Yves Bissouma, sampai Florian Neuhaus.

1 dari 2 halaman

Liverpool Bidik Sabitzer

Akan tetapi tak satu pun pemain yang dikaitkan dengan Liverpool itu merapat ke Anfield. Kini ada satu nama lagi yang disebut masuk bidikan Liverpool.

Ia adalah gelandang asal Austria, Marcel Sabitzer. Kabar ketertarikan Liverpool pada pemain yang musim lalu memperkuat RB Leipzig ini dilontarkan oleh Goal.

Sabitzer sendiri sekarang ini sudah pindah dari Leipzig. Ia dipinang oleh Bayern Munchen dengan harga sekitar 16 juta euro saja.

2 dari 2 halaman

Ward-Prowse, Alternatif Sabitzer

Selain Marcel Sabitzer, ada pemain lain yang juga masuk bidikan Liverpool. Ia adalah gelandang milik Southampton, James Ward-Prowse.

Hal ini tak mengejutkan karena Soton sempat dikenal sebagai klub langganan belanja Liverpool. Ward-Prowse sendiri akhirnya meneken kontrak baru berdurasi lima tahun.

Laporan itu menyebut Ward-Prowse juga sempat ditawar oleh Aston Villa. Namun Soton dengan tegas mengatakan tidak.

Liverpool sendiri tak mendatangkan satu gelandang pun pada musim panas ini untuk menggantikan Georginio Wijnaldum. Sepertinya mereka musim ini akan sering mengandalkan gelandang belianya, Harvey Elliott.

(Goal)