
Bola.net - Sosok Giorginio Wijnaldum nampaknya akan mengabdi lebih lama di Liverpool. Tim asal Merseyside itu diberitakan bakal memperpanjang kontraknya dalam waktu dekat ini.
Wijnaldum pertama kali bergabung dengan Liverpool di tahun 2016 silam. Ia direkrut dari Newcastle United, setelah The Magpies terdegradasi dari EPL.
Sempat kesulitan di awal karirnya di Liverpool, Wijanldum kini menjadi pemain penting bagi The Reds. Ia menjadi salah satu gelandang utama Liverpool dalam dua musim terakhir.
Advertisement
The Athletic mengklaim bahwa manajemen Liverpool puas dengan kontribusi Wijnaldum. Untuk itu mereka mencoba untuk memperpanjang kontraknya dalam waktu dekat ini.
Simak situasi negosiasi kontrak Wijnaldum di bawah ini.
Kontrak Hampir Habis
Alasan manajemen Liverpool ingin memperbaharui kontrak Wijnaldum karena kontrak sang gelandang akan segera habis di Anfield.
Saat bergabung dengan The Reds, Wijnaldum dikontrak selama lima musim. Itu berarti kontraknya akan berakhir di musim panas tahun 2021.
Liverpool diberitakan enggan kehilangan sang gelandang sehingga mereka ingin mengajukan penambahan kontrak untuk sang gelandang.
Belum Mau Bicara Kontrak
Menurut laporan tersebut, pihak Wijanldum meminta manajemen Liverpool untuk menunda pembicaraan kontrak ini hingga akhir musim nanti.
Saat ini Wijnaldum enggan terganggu dengan pembicaraan kontrak. Ia tengah fokus menghantarkan Liverpool menjadi juara EPL musim ini.
Jika itu sudah tercapai, baru ia bersedia untuk bernegosiasi dengan manajemen Liverpool terkait kontrak anyarnya.
Kontribusi Apik
Musim ini Wijnaldum tercatat 32 kali turun di skuat Liverpool di semua kompetisi.
Ia membuat tiga gol bagi The Reds hingga detik ini.
(The Athletic)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Februari 2020 19:46
Ditinggal Jauh Liverpool, Bernardo Silva: Manchester City Mengecewakan!
-
Liga Inggris 9 Februari 2020 19:35
Sudah Susah Payah di FA Cup, Liverpool U-23 Tetap tak Dapat Bonus
-
Liga Inggris 9 Februari 2020 15:34
-
Liga Inggris 9 Februari 2020 08:00
Kebebasan dan Mentalitas, Inilah Cara Jurgen Klopp Mengubah Liverpool
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:33
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:32
-
Voli 20 Maret 2025 10:25
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:21
-
Voli 20 Maret 2025 10:19
-
Voli 20 Maret 2025 10:19
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...