Liverpool Segera Naikkan Gaji Sterling

Liverpool Segera Naikkan Gaji Sterling
Raheem Sterling. (c) afp
Bola.net - Liverpool dikabarkan bakal segera mengikat Raheem Sterling dengan kontrak baru. The Reds bakal memberikan gaji sebesar 100 ribu Pounds pre pekan pada pemain berusia 19 tahun tersebut.

Kabar tentang kenaikan gaji tersebut disampaikan oleh media Inggris, Mirror. Mereka menjelaskan bahwa para petinggi Liverpool merasa bahwa Sterling kini pantas mendapatkan kontrak baru kendati ia sebelumnya sudah diberi kenaikan gaji 18 bulan lalu.

Sterling memang tampil sangat impresif pada musim 2013-2014 lalu. Setelah sempat banyak duduk di bangku cadangan, secara perlahan ia mulai tampil secara reguler bersama Liverpool. Tampilannya yang apik bahkan membuatnya terpanggil ke skuat Inggris yang akan berlaga di Piala Dunia 2014 di Brasil.

Musim lalu, ia mencatatkan 9 gol plus 5 assist dalam 24 laga bagi Liverpool. Saat ini, kontraknya bersama tim asal Merseyside tersebut masih tersisa hingga tahun 2018 mendatang dengan gaji sekitar 40 ribu Pounds per pekannya. [initial]

 (sm/dim)