Liverpool Resmi Umumkan Perekrutan Solanke

Liverpool Resmi Umumkan Perekrutan Solanke
Dominic Solanke (c) LFC

Bola.net - - Raksasa Premier League, Liverpool baru saja resmi mengumumkan perekrutan bomber muda Dominic Solanke secara gratis usai kontraknya di Chelsea berakhir.

Beberapa hari setelah musim lalu berakhir, Liverpool menyatakan bahwa mereka setuju untuk mengontrak Solanke. Namun pengumuman resmi harus menunggu akhir Juni saat kontraknya dengan The Blues resmi usai.

Usai sukses mengantar Inggris menjadi jawara Piala Dunia U-20 di Korea Selatan, Solanke kini sudah bergabung dengan latihan pramusim skuat asuhan Jurgen Klopp.

"Luar biasa rasanya dan semua orang sudah membuat saya merasa disambut," ujar Solanke di laman resmi klub.

"Meski hanya memakai baju latihan, saya merasa sangat senang. Semoga saya segera bisa memakai jersey dalam waktu dekat dan membuat sejarah bagus di sini," lanjutnya.

Di Liverpool, Solanke bakal mengenakan jersey bernomor punggung 29. Pemain 19 tahun itu akan bersaing dengan Daniel Sturridge, Divock Origi hingga Danny Ings memperebutkan tempat utama di lini depan.