Liverpool Resmi Dapatkan Taiwo Awoniyi

Liverpool Resmi Dapatkan Taiwo Awoniyi
Taiwo Awoniyi (c) AFP
Bola.net - Liverpool FC mengumumkan baru saja mendapatkan pemain Nigeria, Taiwo Awoniyi. Setelah menanda tangani kontrak, Awoniyi langsung dipinjamkan ke FSV Frankfurt dengan status peminjaman.

Berbicara pada Liverpoolfc.com, striker 18 tahun ini mengaku bahagia karena telah menuntaskan transfer ini. Ia menyatakan ingin membantu The Reds setelah kembali dari masa peminjaman.

"Liverpool adalah klub terbesar di dunia dan saya merasa terhormat berada di sini. Saya akan berusaha mengembangkan diri dengan baik dan ketika kembali ke Liverpool, saya berharap bisa membantu tim," kata Awoniyi.

"Ketika saya mengenakan seragam merah, saya akan selalu memberikan yang terbaik untuk membuat pendukung senang," tegasnya.

Tidak disampaikan berapa kontrak yang akan didapatkan Awoniyi. Yang pasti pemain ini akan menjadi pemain masa depan The Reds. Awoniyi merupakan talenta hebat dari Nigeria yang aktif membela Timnas U-23. [initial]
 (lfc/shd)