Liverpool Monitor Perkembangan Berardi

Liverpool Monitor Perkembangan Berardi
Domenico Berardi (c) USSC

Bola.net - - Raksasa Premier League, dikabarkan terus memonitor perkembangan bomber , Domenico Berardi dan berencana menggaetnya musim panas mendatang.

Dilansir Gazzetta di Modena, Berardi kemungkinan besar bakal meninggalkan Sassuolo pada akhir musim ini. Liverpool disebut menjadi salah satu peminat serius penyerang 22 tahun tersebut.

Selain Liverpool, klub lain yang diyakini berminat terhadap Berardi adalah Inter Milan. Sementara Juventus memiliki opsi untuk merekrut Berardi dengan nilai 25 juta euro.

Berardi baru saja kembali bermain setelah sempat absen hingga lebih dari empat bulan karena cedera ligamen. Ia memiliki catatan produktivitas gol cukup impresif di Sassuolo, yakni 56 gol dari 142 laga.