Liverpool Masih Terus Kejar Sanchez

Liverpool Masih Terus Kejar Sanchez
Alexis Sanchez. (c) afp
Bola.net - Liverpool masih tak menyerah dalam upayanya mendapatkan tanda tangan Alexis Sanchez dari Barcelona FC.

The Reds memang disebut kesulitan untuk mendaratkan bintang asal Chile itu di Anfield. Pasalnya, striker gesit itu menolak untuk memperkuat klub Merseyside tersebut.

Menurut laporan dari Daily Star, Liverpool akan coba untuk terus merayu pemain 25 tahun itu dan agennya agar mau pindah ke Anfield musim depan. The Reds sendiri tak akan mendapat halangan dari Barca karena klub Catalan tersebut siap saja untuk melepasnya dengan bandrol sekitar 34 juta Pounds.

Akan tetapi, media Inggris tersebut menambahkan, jika usahanya untuk membujuk Sanchez tak membuahkan hasil hingga akhir pekan ini, maka Liverpool bakal segera beralih mencari target lain.

Sanchez sendiri kabarnya lebih memilih untuk pindah ke Arsenal apabila ia memang terpaksa harus meninggalkan Camp Nou. [initial]

 (ds/dim)