Liverpool Masih 'Korban' Favorit Mou

Liverpool Masih 'Korban' Favorit Mou
Jose Mourinho jadi momok utama Liverpool. (c) AFP
Bola.net - Kemenangan Chelsea atas Liverpool kemarin tak hanya membuka lebar persaingan memburu titel Premier League, namun juga mempertahankan ketangguhan Jose Mourinho.

The Blues membawa pulang tiga poin dari Anfield berkat kemenangan 2-0 dan memangkas jarak dengan serdadu Brendan Rodgers di puncak klasemen kembali menjadi dua poin saja.

Statistik mencatat jika itu adalah kemenangan ketujuh Mourinho atas Liverpool di Premier League. Itu artinya The Reds menjadi lawan yang paling banyak dikalahkan The Special One di Premier League - setara dengan Portsmouth.


Rekor pertemuan Mourinho lawan Liverpool memang terbilang impresif dengan tujuh kemenangan, sekali imbang dan hanya sekali kalah dari 9 partai di Premier League. [initial]

 (infst/row)