Liverpool Lepas Tawaran Untuk Eks Chelsea

Liverpool Lepas Tawaran Untuk Eks Chelsea
Jacopo Sala (c) AFP
Bola.net - Raksasa Premier League, Liverpool dikabarkan tengah memimpin perburuan mantan penggawa Chelsea, Jacopo Sala. Saat ini Sala tengah merumput di Serie A bersama Verona.

Sejauh ini Sala baru turun sebanyak 8 kali untuk membela Verona di Serie A musim ini. Dari 8 penampilannya, Sala sudah menciptakan 8 peluang dan mencetak 1 gol.

Sebelumnya pemain 23 tahun tersebut sempat merumput di Jerman bersama Hamburg. Namun sayang Sala tampil tidak terlalu baik di Bundesliga hingga akhirnya kembali ke italia.

Diklaim oleh Metro, The Reds sedang memburu pemain yang berposisi sebagai gelandang ini. Mungkin saja Brendan Rodgers mampu melihat sesuatu dalam diri Sala yang tidak bisa dimaksimalkan oleh Chelsea Hamburg dan Verona. [initial]

 (sqw/jrc)