Liverpool Inginkan Thorgan Hazard

Liverpool Inginkan Thorgan Hazard
Thorgan dilirik beberapa klub. (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho terbang ke Belgia untuk melihat pertandingan salah satu pemain Chelsea yang menjalani peminjaman; Thorgan Hazard. Pemain muda Belgia itu dipinjamkan ke Zulte Waregem dan tampil mengkilap musim ini.

Thorgan dibeli Chelsea bersama dengan kakaknya Eden Hazard. Eden langsung menjadi bagian tim utama Chelsea dan tampil bagus sementara Thorgan masih harus membuktikan diri di klub lain.

Menurut media Belgia Het Laatste Nieuws, Mourinho tengah mempertimbangkan apakah akan memasukkan Thorgan ke tim Chelsea atau menjualnya. Mou yang ditemani Rui Faria disebut juga bakal membawa Thorgan dalam tur pramusim Chelsea nanti untuk mengukur kemampuannya.

Namun seandainya Mou menganggap Thorgan tak cukup bagus bagi The Blues, sudah ada beberapa klub yang menginginkannya. Liverpool dan Schalke dikabarkan siap menampung pemain berusia 21 tahun tersebut.

Ayah yang juga bertindak sebagai agen Thorgan, Thierry, mengatakan bahwa saat ini Thorgan tengah mempertimbangkan berbagai opsi yang mereka miliki.

"Kami sudah mendapatkan berbagai tawaran. Kita lihat saja di mana nanti Thorgan akan merasa nyaman," terang Thierry kepada Het Laastse Nieuws. (hln/hsw)