Liverpool Ingin Persembahkan FA Cup Untuk Gerrard

Liverpool Ingin Persembahkan FA Cup Untuk Gerrard
Keputusan Gerrard makin memotivasi Liverpool (c) ist
Bola.net - Di putaran kedua ini Liverpool sepertinya makin termotivasi untuk meraih lebih banyak hasil positif. Hal tersebut tidak lepas dari keputusan Steven Gerrard yang akan meninggalkan klub tersebut setelah kontraknya habis akhir musim ini.

Seperti yang disampaikan wakil kapten, Jordan Henderson, menyambut putaran ketiga FA Cup yang sudah dimulai, gelandang timnas Inggris itu ingin mempersembahkan trofi bagi sang legenda.

"Akan menjadi hal yang menyenangkan bagi Gerrard karena ia layak mendapatkan gelar setelah yang sudah ia berikan pada Liverpool selama bertahun-tahun.

"Semoga kami bisa memenangkan FA Cup, itu target kami, itu yang kami harap bisa tercapai dan akan sangat brilian bagi kami sebagai tim dan Gerrard secara personal untuk meraih gelar musim ini." katanya seperti dikutip Daily Mail.

Stevie G sudah mengoleksi dua gelar FA Cup (2001 dan 2006). Di edisi 2006 saat mengalahkan West Ham, Gerrard mencetak dua gol untuk menyamakan kedudukan menjadi 3-3 dan sukses menjalankan tugas sebagai algojo di babak adu penalti. [initial]

 (spm/dct)