Liverpool Harus Jadikan United Tumbal Kebangkitan

Liverpool Harus Jadikan United Tumbal Kebangkitan
Steven Gerrard berniat jadikan United tumbal kebangkitan Liverpool. © AFP
Bola.net - Menurut Steven Gerrard, mengalahkan Manchester United adalah target mutlak Liverpool di Anfield. Kapten The Reds itu yakin, kemenangan atas sang rival bisa menjadi titik awal kebangkitan timnya di Premier League musim ini.

Liverpool akan menjamu United pada pekan kelima, Minggu (23/9), dengan satu tujuan, yakni meraih kemenangan perdana di pentas Premier League 2012/13. Benar, dari empat laga yang sudah dilalui, pasukan Brendan Rodgers hanya sanggup mengumpulkan dua angka dan kini terdampar di papan bawah klasemen sementara. Gerrard percaya, United adalah 'tumbal' paling ideal untuk kembali ke jalur kemenangan.

"Ini pertandingan besar. Kami mengincar kemenangan pertama musim ini, dan tidak ada lawan yang lebih baik (dari United) untuk mulai mendapatkan tiga angka. Semoga setelah itu kami bisa menjaga form dan memperbaiki posisi di klasemen," kata Gerrard.

Meski posisi Liverpool (17) dan United (2) di klasemen terpaut sangat jauh, duel dua tim tersukses Inggris ini selalu punya gengsi tersendiri. Gerrard menyebutnya sebagai pertandingan terakbar dari seluruh liga di muka bumi, bahkan melebihi perseteruan klasik Barcelona dan Real Madrid.

"Bagi saya, inilah yang terbesar, karena Premier League merupakan liga terbaik di dunia dan kami (Liverpool serta United) adalah dua tim tersuksesnya," ujar Gerrard.

Kedua kubu akan berhadapan akhir pekan ini dengan berbekal modal positif dari Eropa, di mana Liverpool menumbangkan Young Boys 5-3 dalam ajang Liga Europa, sedangkan United menang di Liga Champions dengan skor 1-0 atas Galatasaray. (sky/gia)