
Bola.net - - membutuhkan beberapa pemain baru yang bagus dan juga menggelontorkan dana besar di musim panas, untuk bisa bersaing di Premier League, menurut John Aldridge.
The Reds memang tidak melakukan belanja sebanyak Manchester United dan Chelsea di bursa musim panas lalu.
N'Golo Kante dan David Luiz membantu The Blues bangkit dan kini mendominasi Premier League, sementara United menyedot perhatian musim panas ini dengan memecahkan rekor dunia untuk transfer Paul Pogba.
Liverpool sendiri mengalami penurunan di sepanjang tahun 2017 dan kini mereka melorot ke peringkat lima, usai sebelumnya di paruh musim pertama dianggap sebagai salah satu kandidat kuat untuk meraih gelar juara.
Jurgen Klopp
Eks striker The Reds, Aldridge, lantas menulis di Liverpool Echo: "Kita harus melakukannya (belanja seperti United dan Chelsea-red). Di musim panas, kita harus mengeluarkan banyak uang. Jika anda lihat angka di musim panas lalu, kita hanya menggunakan uang dari pemain yang kita jual."
"Kita punya skuat yang lebih baik dengan apa yang didatangkan oleh Klopp, namun tahun depan, jika kita bermain di Eropa, kita membutuhkan lebih banyak pemain."
"Ini bukan soal melepas satu atau dua pemain, akan ada banyak pemain yang dibutuhkan jadi kita harus mengeluarkan banyak uang."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Februari 2017 22:47
-
Liga Inggris 7 Februari 2017 22:05
-
Liga Inggris 7 Februari 2017 20:59
-
Editorial 7 Februari 2017 14:06
-
Liga Inggris 7 Februari 2017 13:25
Menurut Carragher, Performa Liverpool Menurun Karena Hal Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...