Liverpool Ditahan Imbang Soton, Klopp Salahkan Lapangan Anfield

Liverpool Ditahan Imbang Soton, Klopp Salahkan Lapangan Anfield
Jurgen Klopp (c) lfc

Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menyebut salah satu faktor yang menyebabkan The Reds gagal memenangkan pertandingan lawan adalah rumput stadion yang terlalu kering.

Liverpool menjamu Soton di Anfied, Minggu . The Reds sangat butuh kemenangan di laga itu demi mempertahankan posisi mereka di empat besar liga. Namun ternyata mereka cuma bisa main imbang 0-0.

The Reds tampil dominan di laga tersebut. Mereka bahkan memiliki peluang emas untuk bisa memenangkan laga melalui penalti James Milner. Namun sayang peluang itu terbuang sia-sia.

Hasil imbang itu membuat Liverpool memperpanjang rekor buruknya lawan Soton. Dalam empat laga terakhir mereka selalu gagal untuk mencetak gol lawan tim tersebut.

"Bukan itu yang saya inginkan. Agar sukses, Anda harus memiliki sebuah benteng di kandang sendiri," serunya seperti dilansir Sportsmole.

"Itu sangat penting Kami memiliki itu di sini untuk waktu yang lama. Sekarang kami mendapatkan beberapa hasil yang tidak begitu bagus. Saya tahu tidak ada yang mau mendengar hal ini tapi saya cukup berani untuk mengatakannya .. Lapangannya benar-benar kering hari ini,” keluh Klopp.

"Kami memberikan semua air yang kami punya tapi setelah 15 menit lapangannya itu benar-benar menjadi kering lagi akibat angina. Sulit. Anda bisa melihatnya - banyak yang mengumpan Anda berpikir 'mengapa mereka bermain seperti ini?' Tapi itu sulit. Dalam memainkan penguasaan bola Anda harus memiliki keadaan terbaik, jika mungkin, terutama di pertandingan kandang, tapi hari ini kita tidak dapat memiliki ini,” dalihnya.

(sm/dim)