Liverpool Diminta Tiru Cara Chelsea Pertahankan Keunggulannya

Liverpool Diminta Tiru Cara Chelsea Pertahankan Keunggulannya
Jurgen Klopp (c) lfc

Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menyerukan pada para pemainnya agar bisa meniru mempertahankan keunggulannya dari tim-tim lawan.

Sebelumnya, Liverpool mengalami hasil pahit saat bermain melawan di Anfield. Meski bisa unggul 2-1, namun mereka kebobolan di menit-menit akhir dan akhirnya cuma bisa main imbang 2-2.

Hasil itu sendiri sempat membuat Klopp kecewa. Hal yang sama juga dirasakan oleh para pendukung Liverpool. Manajer asal Jerman itu pun berharap anak-anak asuhnya bisa memperbaiki hal tersebut.

Salah satu caranya adalah dengan belajar dari Chelsea. The Blues sendiri semusim ini hanya kehilangan delapan poin saja dari posisi unggul. Sementara itu jumlah kehilangan The Reds hampir dua kalinya yakni 15 poin.

"Mungkin (jika tim itu) Chelsea, misalnya, lawan akan tidak memiliki bola tiga kali dalam 20 menit terakhir," cetus Klopp pada Sky Sports News.

Chelsea vs Man United.Chelsea vs Man United.

"Ya, kita tidak memiliki pengalaman ini. Mungkin Anda perlu hal-hal seperti tadi malam untuk mendapatkan pengalaman lebih dari ini, meskipun (hasil akhirnya) tidak bagus," serunya.

"Di sisi lain, kami mungkin masih jadi pencetak gol terbanyak di Premier League sejauh ini, jadi itu bagian dari permainan saat kami mencoba menciptakan momen sepanjang waktu. Kami harus mendapatkan lebih banyak pengalaman dalam hal ini, pasti," tegasnya.