Liverpool Diminta Pertahankan Sturridge

Liverpool Diminta Pertahankan Sturridge
Daniel Sturridge (c) AFP
- Legenda , Martin Keown, menyarankan pada agar tetap mempertahankan Daniel Sturridge dan tak menjualnya meski ditawar mahal.


Sturridge merupakan mesin gol Liverpool. Kehebatannya sebagai seorang striker membuahkan gosip bahwa raksasa asal Ligue 1, , mengincarnya musim depan.


Klub asal Paris itu bahkan disebut siap melepas penawaran mencapai 45 juta Pounds pada Liverpool agar mau melepasnya ke Parc des Princes musim panas nanti. PSG sendiri ingin mendatangkan Sturridge karena mereka akan ditinggalkan oleh Zlatan Ibrahimovic.


Banyak fans yang kemudian mendesak Liverpool agar tak ragu melepas pemain 26 tahun tersebut. Namun Keown berpendapat bahwa The Reds mestinya tak menuruti apa kata para pendukungnya itu.


"Semua tim yang dilatih dengan sangat baik memiliki para pemain bintang, dan Sturridge jelas merupakan pemain bintang milik Liverpool," ujar Keown pada Daily Mail.


"saya harap ia bertahan di tempatnya sekarang ini. Kita akhirnya bisa melihat kemampuan terbaiknya lagi setelah sekian lama," serunya. [initial]


 (dm/dim)