
Bola.net - Legenda Liverpool Dietmar Hamann menilai skuat asuhan Jurgen Klopp saat ini masih kekurangan gelandang pencetak gol.
Liverpool termasuk sangat aktif berburu pemain di bursa transfer musim panas ini. Salah satu pemain yang didatangkan The Reds adalah Darwin Nunez.
Nunez ditebus seharga 75 juta euro dari Benfica. Sementara itu, The Reds juga berhasil mendatangkan Fabio Carvalho dan Calvin Ramsay.
Advertisement
Namun, Liverpool tidak mendatangkan gelandang baru pada bursa transfer musim panas ini. Klopp sepertinya sudah puas dengan komposisi lini tengahnya.
Kekurangan Gelandang Serang
Tapi Hamann percaya mantan klubnya itu harus mempertimbangkan untuk mendatangkan gelandang serang baru agar bisa menambah gol dari lini kedua.
“Masalah terbesar dengan Liverpool adalah kurangnya gelandang serang,” kata Hamann kepada Genting Casino.
“Mereka perlu menemukan beberapa gol dari lini tengah tetapi cara mereka mengatur sekarang saya tidak bisa melihat mereka melakukan itu."
Tak Perlu Khawatir
Liverpool menelan kekalahan 0-1 dari RB Salzburg di pramusim. Namun Hamann melihat tidak ada yang perlu dikhawatirkan dari kekalahan tersebut.
"Fans tidak perlu khawatir tentang performa pramusim Liverpool," lanjutnya.
"RB Salzburg sudah memulai musim mereka sehingga dalam hal kebugaran mereka dua atau tiga minggu di depan Liverpool dan Jurgen Klopp membuat banyak perubahan jadi saya tidak akan terlalu banyak mementingkan hasil itu."
Luis Diaz Harus Gacor
Sebelum Darwin Nunez, Liverpool mendatangkan Luis diaz dari Porto pada bulan Januari. Hamann juga berharap Luis Diaz bisa memberikan kontribusi besar untuk klub.
"Masih harus dilihat bagaimana dinamika tim berubah karena Darwin Nunez adalah pemain yang berbeda dengan Roberto Firmino yang menjadikan posisi penyerang tengah sebagai miliknya selama beberapa tahun terakhir," tambahnya.
“Dan kemudian di Sadio Mane, Liverpool kehilangan pemain yang rata-rata lebih dari 20 gol dan sepuluh atau 15 assist per musim dan kita perlu melihat apakah Luis Diaz bisa melakukan itu.
"Dia memiliki awal yang baik untuk kariernya di Liverpool, tetapi apakah dia bisa melakukannya tahun demi tahun, masih harus dilihat."
Jadwal Premier League
Berikut ini jadwal lengkap pekan pertama Premier League 202/2023:
Sabtu, 6 Agustus 2022
02.00 WIB - Crystal Palace Vs Arsenal
18.30 WIB - Fulham Vs Liverpool
21.00 WIB - Bournemouth Vs Aston Villa
21.00 WIB - Leeds United Vs Wolverhampton Wanderers
21.00 WIB - Leicester City Vs Brentford
21.00 WIB - Newcastle United Vs Nottingham Forest
21.00 WIB - Tottenham Hotspurs Vs Southampton
23.30 WIB - Everton Vs Chelsea
Minggu, 7 Agustus 2022
20.00 WIB - Leicester City vs Brentford
20.00 WIB - MU vs Brighton
22.30 WIB - West Ham vs Manchester City
Klasemen Premier League
Sumber: Tribalfootball
Baca Juga:
- 7 Klub Premier League Paling 'Hedon' di Musim Panas 2022, Tim Promosi Ikut Jor-joran
- 5 Calon Raja Assist di Premier League Musim 2022/2023: Sancho Bisa Saingi De Bruyne?
- Man City Masih Favorit Juara EPL, tapi Bagaimana Jika De Bruyne Cedera?!
- Liverpool Bakal Bajak Pemain Inter Milan Ini?
- Update Transfer Resmi Premier League 2022/2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Agustus 2022 23:00
-
Liga Inggris 2 Agustus 2022 19:51
-
Liga Inggris 2 Agustus 2022 18:27
-
Liga Inggris 2 Agustus 2022 17:26
-
Bundesliga 2 Agustus 2022 16:15
Setuju? Eks Bayern Ini Anggap Mane dan De Ligt Bukan Pemain Kelas Dunia
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...