
Bola.net - - Eks kapten , Jamie Redknapp, menyebut The Reds benar-benar merasakan efek absennya Sadio Mane saat ini dan hal tersebut terlihat di pertandingan lawan .
Liverpool bertandang ke St Mary's Stadium untuk melakoni laga leg pertama semifinal EFL Cup, Kamis . Pasukan Jurgen Klopp itu bermain cukup jelek di pertandingan itu dan akhirnya kalah dengan skor 1-0 berkat gol semata wayang Nathan Redmond.
Penampilan The Reds sendiri cukup jelek saat itu. Mereka nampak kesulitan untuk membongkar pertahanan tim asuhan Claude Puel tersebut. Menurut Redknapp, hasil tersebut tak lepas dari absennya sosok Mane.
"Ketakutan para fans Liverpool adalah absennya Mane, dan itu terbukti malam ini. Anda bisa melihatnya. Mereka merupakan tim yang tampil sangat berbeda ketika Anda bermain melawan mereka," tutur Redknapp pada Sky Sports.
"Anda memiliki banyak pemain malam ini yang menginginkan bola ada dalam penguasaan kakinya, banyak pemain berteknik bagus. Daniel Sturridge juga mengingkan bola dalam penguasaannya. Ketika Anda memiliki Mane di dalam tim ia berlari ke arah sebaliknya," terangnya.
"Ia memberikan dimensi permainan yang benar-benar berbeda. Malam ini saya melihat apa yang sering saya lihat musim lalu. Mane sudah mengubah hal itu," cetusnya.
Namun Redknapp juga menambahkan bahwa bukan cuma Mane yang memiliki pengaruh besar pada permainan Liverpool. Ada satu pemain lagi di lini belakang yang juga berpengaruh pada permainan The Reds yakni Joel Matip.
"Namun Mane lebih berpengaruh, dan ialah yang paling membuat saya khawatir. Ia akan absen di banyak laga. Saya rasa bersama Matip ia bisa absen di enam atau tujuh laga jika Senegal melangkah jauh. Hal itu membuat saya khawatir," tegasnya.
Baca Juga:
- Klopp Bersyukur Timnya Cuma Kalah 1-0
- Klopp Ungkapkan Instruksi Yang Ia Berikan Pada Sturridge
- Redknapp: Mourinho Akan Senang Lihat Liverpool Kalah
- Carragher Mengaku Sempat Bujuk Owen Balik ke Liverpool
- Puel Senang Southampton Clean Sheet Lawan Liverpool
- Redmond Senang Akhiri Paceklik Gol Saat Lawan Liverpool
- Redmond: Southampton Punya Tugas Berat di Anfield
- Hamann: MU Bisa Tak Terkalahkan Hingga Akhir Musim
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Januari 2017 22:53
-
Liga Inggris 11 Januari 2017 22:20
-
Liga Inggris 11 Januari 2017 21:17
-
Liga Inggris 11 Januari 2017 20:30
-
Liga Inggris 11 Januari 2017 15:28
Liverpool Siapkan 8,7 Juta Pounds Untuk Wonderkid Juventus Ini
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 15:53
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:53
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:52
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:51
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:44
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 15:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...