Liverpool Dekati Bintang Ligue 1

Liverpool Dekati Bintang Ligue 1
Sofiane Boufal (c) LOSC
- Minimnya pemain yang bisa bermain sebagai winger membuat Liverpool bergerak di bursa transfer. Beberapa nama sudah diapungkan, terbaru skuad asuhan Jurgen Klopp disebut sedang mengamati talenta muda yang bermain di Ligue 1, Sofiane Boufal.


Pemain yang biasa bermain sebagai winger kiri di klub Lille tersebut pada musim ini memang bermain cukup impresif. Dari 12 pertandingan yang sudah dilakoninya untuk Lille di Ligue 1, pemain 22 tahun sudah menyumbangkan 4 gol.


Berdasarkan kabar yang dilansir oleh Mirror, Liverpool bukan peminat tunggal pada pemain kelahiran Maroko tersebut. Klub asal London Utara, Tottenham juga sedang berusaha untuk mendekati Boufal.


Harga Boufal yang masih relatif murah diyakini akan membuat kedua klub bersaing ketat pada bulan Januari mendatang.


Jika merujuk pada situs Transfermarkt, maka nilai jual komersil untuk saat ini hanya berada pada kisaran 3, 15 juta pounds. Harga yang cukup murah dengan kualitas yang dimilikinya. [initial]

 (mir/asa)