Liverpool dan United Berperang Gaet Superboy Fulham

Liverpool dan United Berperang Gaet Superboy Fulham
Patrick Roberts menarik minat Man Utd dan Liverpool. (c) Fulham FC
Bola.net - Manchester United dan Liverpool dilaporkan bersaing memperebutkan tanda tangan talenta muda Fulham, Patrick Roberts.

Roberts baru bulan lalu merayakan ulang tahunnya yang ke-16, namun ia menyandang reputasi sebagai salah satu pemain terbaik Inggris di usianya. Ia sudah menjadi sosok reguler di lini depan Fulham U-18 dan juga tampil membela timnas Inggris U-17 pekan lalu.

Fulham tak bisa mengikat Roberts dengan kontrak profesional hingga ia berusia 17 tahun, namun klub asal London tersebut sudah mengunci kesepakatan dengan sang pemain yang memberinya mereka proteksi dari pembajakan klub lain.

Namun The Reds dikabarkan sudah lama memantau Roberts, sementara Setan Merah pun tak mau kalah dengan meningkatkan keseriusan mereka belakangan ini. Kedua raksasa tersebut kabarnya menyiapkan tawaran lebih dari 1 juta poundsterling sebagai bentuk kompensasi, namun The Cottagers menolaknya. [initial]


 (gl/row)