Liverpool dan PSG Siap Tampung Eks Barca

Liverpool dan PSG Siap Tampung Eks Barca
Victor Valdes (c) AFP
Bola.net - Mantan penjaga gawang Barcelona, Victor Valdes, dipercaya akan segera mendapatkan klub baru pada bulan Januari nanti. Liverpool dan Paris Saint-Germain adalah dua tim yang dipercaya sangat serius mengincar Valdes.

Valdes sendiri tidak memiliki klub baru sejak dirinya meninggalkan Barcelona. Sempat hendak hijrah ke AS Monaco, namun cedera lutut parah membuat rencana tersebut hancur berantakan.

Kini kiper plontos tersebut tengah berlatih bersama skuat Manchester United dan diperkirakan bakal dipermanenkan oleh Louis Van Gaal sebagai cadangan David De Gea.

Namun dikabarkan oleh Marca, Valdes lebih menginginkan hijrah ke salah satu tim antara Liverpool dan PSG. Liverpool sendiri memang sedang mengalami krisis di posisi penjaga gawang, sedangkan PSG membutuhkan pemain gratis berkualitas guna menghindari sanksi FFP dari UEFA.

Patut dinanti akan berlabuh kemanakah penjaga gawang yang merupakan salah anggota skuat tersukses Barcelona yang berhasil meraih 6 trofi dalam setahun. [initial]

 (insf/jrc)