Liverpool dan Palace Bersaing Dapatkan 'The New Pirlo'

Liverpool dan Palace Bersaing Dapatkan 'The New Pirlo'
Deni Hocko. (c) ist
Bola.net - Dua klub Premier League, Liverpool dan Crystal Palace, dikabarkan tengah bersaing untuk mendapatkan talenta muda asal Montenegro, Deni Hocko.

Starsport melaporkan bahwa kedua klub tersebut telah menghubungi klub pemilik Hocko, Buducnost Podgorica, untuk menjajaki kemungkinan transfer pemain berusia 19 tahun tersebut.

Pemain yang oleh publik setempat dijuluki sebagai The New Andrea Pirlo ini telah memperkuat Timnas Montenegro mulai dari level U-17, U-19, dan juga U-21.

Hocko sebenarnya baru saja resmi pindah dari FK Lovcen Cetinje bulan lalu, oleh karena itu kecuali ada tawaran yang benar-benar menggiurkan, sulit rasanya bagi Buducnost untuk melepas aset mudanya tersebut. [initial]

   (tds/mri)