Liverpool dan MU Berebut Chamberlain

Liverpool dan MU Berebut Chamberlain
Alex Oxlade-Chamberlain (c) AFP
- dan Manchester United akan saling bersaing untuk mendapatkan bintang , Alex Oxlade-Chamberlain di musim panas.


Dua klub tersebut juga akan bersaing dengan West Ham untuk pemain yang sama, namun The Mirror mengklaim Hammers sudah memutuskan mundur dari persaingan dan membuat hanya ada dua klub besar tersisa untuk memperebutkan sang pemain.


Laporan yang sebelumnya beredar mengatakan Arsenal sudah menawarkan sang pemain pada West Ham, namun tawaran itu sudah ditolak oleh klub London.


Oxlade-Chamberlain belakangan gagal mendapatkan kepercayaan dari manajer Arsene Wenger di Emirates dan masa depannya tengah diragukan.


Meski masih terikat kontrak hingga 2018, Arsenal kabarnya ingin menjual sang bintang di musim panas, demi mendapatkan dana segar untuk memperkuat lini tengah.


United sudah menanyakan status pemain Inggris, sementara Liverpool juga disebut siap menampungnya di akhir musim nanti. [initial]


 (exp/rer)