Liverpool dan Arsenal Berebut 'The Next Pogba'

Liverpool dan Arsenal Berebut 'The Next Pogba'
Rayan Souici (c) Maxppp
Bola.net - Duo raksasa Premier League, Liverpool dan Arsenal dikabarkan bakal beradu cepat untuk memboyong pemain muda berbakat asal Prancis, Rayan Souici.

Gelandang berusia 17 tahun itu dinilai memiliki skill yang istimewa. Ia bahkan diberi julukan 'The Next Paul Pogba.'

Beberapa klub pun disebut sudah mengirimkan scout-nya untuk memantau permainan Souici. Dan menurut laporan dari Foot Mercato, dua klub yang serius menginginkan pemain Saint-Etiene itu adalah Liverpool dan Arsenal.

Namun, kedua klub tersebut disebut bakal bisa merekrutnya dengan biaya kompensasi yang sangat murah, yakni sekitar 750 ribu Pounds saja. Pasalnya, ia belum meneken kontrak profesional dengan klub Ligue 1 tersebut. [initial]

  (fm/dim)