Liverpool Coba Boyong Kondogbia Januari Nanti

Liverpool Coba Boyong Kondogbia Januari Nanti
Geoffrey Kondogbia (c) FC Internazionale
- Klub Premier League, Liverpool dikabarkan ingin memperkuat lini tengahnya pada bursa transfer musim dingin nanti. Oleh karenanya Kubu The Reds akan mencoba meminjam Geoffrey Kondogbia dari Inter Milan pada bulan Januari nanti.


Gelandang berusia 23 tahun ini bergabung dengan Inter Milan pada tahun lalu. Namun di bawah kepemimpinan Frank De Boer, Kondogbia kesulitan menemukan performa terbaiknya dan sering mendapat kritikan dari sang pelatih karena performanya yang inkonsisten.


De Boer sendiri baru-baru ini dikabarkan marah besar dengan Blunder yang dilakukan Kondogbia saat kubu Nerrazurri ditahan imbang Bologna bulan lalu. Oleh karenanya sang pemain diparkir De Boer hingga ia menemukan performa terbaiknya lagi.


Situasi Kondogbia ini dipantau oleh kubu Liverpool yang menurut laporan Web Calcio tertarik untuk menggunakan jasanya. Tim yang berbasis di Merseyside tersebut berencana meminjam Kondogbia pada bursa transfer musim dingin nanti, di amna mereka siap membayar gaji mahal Kondogbia agar sang pemain diijinkan bermain di Inggris.[initial]


 (wclc/dub)