'Liverpool Bisa Finish di Atas Arsenal'

'Liverpool Bisa Finish di Atas Arsenal'
Liverpool (c) AFP
Bola.net - Legenda Liverpool John Aldridge kali ini berbicara perihal peluang mantan timnya terebut di klasemen akhir Premier League. Menurut Aldridge, Liverpool bisa bertengger di bawah Arsenal.

Posisi Liverpool saat ini memang berada di bawah Arsenal dengan duduk santai di nomor empat dan mempunyai jarak empat dari pimpinan klasemen Chelsea.

"Itulah yang terjadi saat ini, untuk lolos ke Liga Champions dan mencoba berada di atas Arsenal, kenapa tidak? saya pikir mereka mudah untuk dilewati. Saya tidak tahu tentang Chelsea dan Manchester City, mereka harus datang ke sini," ujar Aldridge.

"Kami bisa mendapatkan tempat ketiga. Untuk mendapatkannya cukup sulit, hal pertama dan yang terpenting yaitu anda harus mengalahkan City dan Chelsea. Saya harap mereka juga terpeleset di pertandingan lain," tutup Aldridge. [initial]


 (tsr/han)